UMKM JOGJA NAIK KELAS MELALUI APEKSI

Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) XVI Tahun 2023 diselenggarakan di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Acara pembukaan dilaksanakan di Upperhills Convention Center pada hari Rabu 12 Juli 2023. Rakernas kali ini bertajuk “Kota Kita Maju, Indonesia Kita Kuat” yang dihadiri oleh 88 wali kota serta pejabat pemerintahan dari seluruh Indonesia. Rapat Kerja Nasional Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia APEKSI Tahun 2023 memiliki peran strategis dalam melaksanakan berbagai upaya percepatan pembangunan. Di samping itu, pelaksanaan desentralisasi pembangunan dan otonomi daerah memerlukan konsolidasi dan sinergi yang kuat. Pada konteks itu, berbagai upaya kerjasama, sinergi dan koordinasi harus terus dilakukan. Pandemi Covid-19 yang terjadi lebih dari dua tahun terakhir, mengharuskan seluruh pemerintah kota dapat bangkit dengan berbagai cara inovasi, serta sinergi secara terus menerus dengan berbagai  pihak.

Sehubungan dengan hal tersebut, Rapat Kerja Nasional APEKSI XVI kali ini merupakan momentum yang sangat baik dalam penguatan koordinasi dan sinergi demi kebangkitan ekonomi bagi seluruh anggota APEKSI. Rakernas kali ini memiliki sembilan rangkaian kegiatan utama dan lima kegiatan pendamping. Agenda tahunan kali ini juga memiliki ciri khas, rakernas yang mengusung semangat pembangunan berkelanjutan dan prinsip smart city sekaligus kebanggaan dalam produk, inovasi dan kulinari lokal. Selain itu, seluruh rangkaian kegiatan APEKSI mengikutsertakan dan mendorong sinergi kaum muda para calon pemimpin kota. Tema rakernas adalah: " Kota Kita Maju, Indonesia Kita Kuat".

Selain itu Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) sebagai media untuk promosi dan pengembangan produk Usaha Mikro Kecil di Kota Yogyakarta, Melalui Indonesia City Expo yang merupakan salah satu agenda dalam APEKSI yang diharapkan dapat memotivasi pelaku UMKM untuk bangkit kembali, meningkatkan kualitas, serta memperkenalkan produknya dalam agenda tersebut. Kota Yogyakarta mengirimkan Tujuh UMKM Fesyen yang memiliki ciri khas dari Kota Jogja. Besarnya omset penjualan pada saat agenda City Expo bukan merupakan satu- satunya tujuan mengikuti agenda tersebut, melainkan promosi dan tindak lanjut pemesanan adalah prioritas utama yang ingin diraih. APEKSI yang beranggotakan 98 kota ini, sangat strategis sebagai ajang promosi, sinergi, dan memancing inovasi pelaku UMKM dalam berkreasi meningkatkan kualitas produknya, sehingga sesuai dengan tema yang diusung: "Kota Kita Maju, Indonesia Kita Kuat", dapat semakin memotivasi dan mendorong pelaku UMKM untuk bisa naik kelas.